Sabtu, 28 Juli 2012

Budaya Bangunin Sahur


Budaya Bangunin Sahur
Hari ini pengalaman ku yang mungkin bagiku menjengkelkan, gimana nggak aku kaget banget pas dibangunin sahur sama bocah-bocah sini, udah bawa ember terus mukulnya kenceng banget bikin tidurku yang nyenyak jadi putus dah :(, sekalian bikin jantung jadi bedetak kenceng bagai genderang pengen perang, gila banget dah ni bocah, untuk aku gak jantungan.

Itu memang tradisi bangunin sahur disini kali  ya , soalnya tiep malem oi, aku kaget terus sama ni bocah-bocah yang mukul galon air malem-malem, kalo di kampung ku, udah di siram tu bocah pake air yang mendidih biar tau rasa hehehehe ( becanda ), soalnya di kampungku bangunin sahur itu caranya lembut dan sopan, caranya gini tiep remaja masjid keliling ke rumah-rumah terus ucapin salam, sambil ketuk pintu, terus baru dah ngasi tau waktunya sahur , gitu. sopan  kan ?. tapi itu sih kadang kadang hehehe. unik unik ya cara orang ngebangunin sahaur wahhh mantap.  

Bagaimana dengan budaya di kampung kamu, ceritaain dong dengan komentar di bawh ini oke :D

Cara unik bangunin sahur

Apa itu PJJ ?

Hari ini pak Timbul memberikan materi kepada kami mahasiswa Batch 6 via FB dengan materi PJJ , SEAMOLEC dan UT, berikut perintah dari pak Timbul:


dan masih banyak lagi pendapat dari kawan kawan mahasiswa lainnya, silahkan baca di Forum
Semoga bermanfaat  D4 ITB - SEAMOLEC Batch 6

Nyasar di Belakang UT

Salah Jalan
 Sabtu 28 Juli 2011
Di belakang UT kok bias nyasar ? siapa yang nyangka ya Aku (┎ '_' ┒), Chandra dan Hamzan ┐('o' ┐) bisa nyasar di belakang UT. Ceritanya begini, tadi pagi kita kan di kasih surat pengantar Magang ke SMA DHARMA KARYA UT nah kebetulan kelompokku ya mereka berdua, si Hamzan ini mahasiswa D3 AMIK ya aku pikir dia pasti tau jalan sini, hehehe… Nah SMA DHARMA KARYA UT ini ada di belakang gedung UT kira-kira hamper  1 Kilometer lah, kesana kita Cuma jalan kaki aja, soalnya kita pikir kan deketlah masih sekitar UT, eh nyatanya sampe pengkor ni kaki nyampe sana, di sana ternyata libur oi hari sabtu, maklum swasta. Disana kita gak nemuin siapa-siapa cuman ada pak satpam yang ketiduran dan TV yang lagi nonton pak satpam tidur, lama kita nunggu pak satpam ini ternyata gak bangun bangun, akhirnya kita bangunin ni satpam, Oiii pak , bapaaak, teriak Hamzan, hehehe (lebay padahal  ngebanuninnya pelan-pelan aja), pas satpam ini bangun, hahaha Air liurnya jatuhhh, hampir aja kita ketawa, sesudah itu kita ngomong sama pak satpam bahwa  minggu depan kita mau magang disana, dan surat pengantarnya kita titip di dia, mudahan sih nyampe ke kepala sekolahnya.

Pas pulang kita nunggu angkot aja, padahal deket sih tapi capek lah maklum puasa, kita pikir jalan tempet kita bediri langsung ke merica, pede aja nunggu angkot… gak lama angkotnya muncul kita setop aja, langsung naik tanpa mikir panjang. Udah lama kita di angkot kok gak nyampe nyampe ya?? Mulai hawatir ne si Chandra n si Hamzan, hehhe, wah setelah kita pikir pikir, kok angkotnya udah nyampe Ciputat? Hahahaha goblok ni dari UT mau ke merica muter segala ke ciputat dulu, hahaha kita tertawa aja di dalam angkot. Nikmati sambil ngabuburit jam 12 siang. Stersssssss….

Angkot Terbang

Jumat, 27 Juli 2012

Tutorial Mirror Modifier dengan Blender

Mas Mafa 
Ini tutorial bagaimana cara memodifikasi mirror, artikel ini di buat oleh saudara mafa, memang kawan-kawanku ini tidak pernah berhenti berkarya, silahkan download tutorialnya disini "Sedddddooooottttt".

Kamis, 26 Juli 2012

Surat Buat Ibu dan Ayah

Kasih sayang bunda tidak terkira
Tak terasa, hampir sebulan lamanya sudah aku jauh dari kalian, rasa rindu ingin berjumpa kadang bergejolak di hati, dan memaksa diri ingin kembali ke kampung halaman untuk berjumpa dengan kalian, ibu dan ayah ku tercinta. 

Ibu,,,, Ayah,,, maafkan aku jika selama ini aku selalu bikin kalian kesel, atau kadang membuat kalian jengkel oleh sikapku, dan kali ini setelah jauh dari kalian barulah terasa betapa pentingnya bimbingan kalian, ibu dan ayah ku, izinkan aku untuk sekali ini saja membanggakan kalian, ku mohon doa dan restu kalian agar aku tidak sia-sia pergi jauh dari kalian untuk menuntut secuil ilmu.

Oia, Ramadhan kali ini terasa berbeda, tidak seperti dahulu, ramadhan aku lalui bersama kalian, kali ini aku jauh dari kalian, kadang ingin rasanya meneteskan air mata, tapi aku yakin, tuhan memiliki rencana dari semua ini. tuhan lindungilah kedua orang tuaku dan jadikan mereka orang-orang yang bersyukur

Ibu,,, Ayah,,, Aku Sayang Kalian, terimakasih atas pengorbanan kalian selama ini, aku janji aku akan berjuang sekuat tenaga untuk membanggakan kalian...
Aminn...

Cerita di balik layar

Ngantuk
begadang lagi - begadang lagi, kali ini begadang gara-gara Blender, Hoooooaaammmmmm... ni aja sambil ngantuk-ngantukan masih aja sempet update postingan, pengen berbagi cerita aneh sedikit sama kalian semua, kemarin sehabis buka nih si palembang julukan buat anak-anak palembang hehehe, terutama si ( `o´)-σ Alman udah ngajakin ke tempatnya si oktav dan ternyata si ( `o´)-σ oktav ini juga orang palembang huaaaa, kumpulan anak palembang ini ada dimana mana.


Singkat cerita, si anak lombok  (┎ '_' ┒)  gue di ajakin belajar bareng sama si anak palembang gue sih fine fine aja, sebelum berangkat gue sama si anak mpek-mpek ini berguling-guling dulu di kamar nya, wahhh malah jadi ngantuk, dan sebelum hal yang kita tidak iniginkan terjadi (tertidur) si anak mpek-mpek ini ngajakin berangkat, yaudah berangkat aja, ehhh sampai di tempat oktav gue (┎ '_' ┒) sama ( `o´)-σ mereka mengerjakan tugas blender yang menyeramkan (⊙﹏⊙) bayangkan saja masak kita disuruh buat bangunan pake blender, bukannya blender cuman buat jus ? hahaha,,,,


dari jam 09.00PM sampe jam 02.00AM akhirnya tugas itu jadi juga, dan mau tau hasilnya, ini dia : Taraaaaaaafff (# ̄□ ̄)o―∈‥oo━━━━━━━☆ :
Bangunan apa ini ?



Membuat Gelas Transparan dengan Blender

Mas Mafa
Kali ini saya akan membagikan ilmu dari kawan saya lagi, tapi bukan mas "Wildan", kawan saya ini juga masternya "Blender" sebut saja namanya mas "Mafa", mas mafa ini juga memang basic-nya di animasi, so jangan ditanya lagi deh masalah ini, dan sekarang dia menerbitkan tutorialnya yang berjudul "Tutorial Gelas" Pastinya dengan aplikasi blender.
Silahkan Download disini jika anda ingin mempelajarinya :D


Membuat Rumah Exterior 3 Dimensi Dengan Blender

Wildan Yusuf Maulana
Hasil Karya Om Wildan
Wah,,, kawan ku yang satu ini "Wildan Yusuf Maulana" memang tidak pernah mati berkarya, setelah dia membuat Membuat Desain Rumah Dengan Blender Kali ini dia membuat tutorial  Membuat Rumah Exterior 3 Dimensi Denagan Blender, hmmm... Keran dah bagi yang mau mempelajarinya silahkan saja download disini.

Membuat Desain Rumah Dengan Blender


Desain Rumah
Berikut ini saya akan membagikan Tutorial tentang cara mendesain rumah dengan aplikasi Blender, yang di buat oleh saudara kami "Wildan".
Berikut ini ulasan sederhananya, mau lebih lengkap dan ada gambarnya " DOWNLOAD " aja langsung , linknya ada dibawah ...


MEMBUAT DENAH RUMAH 

  • Buka software blender
  • Aktifkan emulate numpad dengan cara ketik file pilih user preference klik menu input kemudian centang emulate numped , save (berfungsi untuk mengaktifkan sourcate sudut pandang.
  • Ketik 7 pada keyboard yang berfungsi untuk tampak atas.
  •  Masukkan background image pada interface blender dengan cara ketik “N” kemudian bagian bawah dari N property klik background image. Kemudian browser dan pilih gambar denah.
  •  Untuk menampilkan gambar kita klik menu view pada interface blender bagaian kiri bawah kemudian klik view preps/ortho 
  • Syarat dari background image adalah interface harus tampak presisi seperti atas, bawah, depan atau 1,3,5,dsb.
  • Skala objek dengan cara “S” kemudian geser dengan cara “G” kemudian taruh objek di pojok denah. Nanti bisa di zoom untuk memperjelas objek.
  • Pada denah tersebut terlihat bagian kanan dari objek terdapat garis ke sebelah kanan. Tugas kita adalah membuat perpanjangan objek tersebut kekanan juga mengikuti denah. 
  • Caranya masuk pada “edit mode” pilih face dengan cara keti “ctrl + tab”pilih face. 
  • Kemudian pada sisi kanan objek kita klik kanan. 
  • Kembalikan ke sudut pandang atas dengan cara ketik 7 lagi. 
  • Extrude objek (tumbuhkan objek) ke arah kanan dengan cara ketik “E” pada keyboard.Pada ujung objek ada garis denah kea rah bawah.. tugas kita sekarang membuatnya ke bawah dengan cara buat prpotongan dengan cara ketik “ctrl R” kemudian letakkan di dekat ujung objek
  • Masuk pada pengeditan face. Kemudian pilih sisi sebelah bawah kemudian extrude.
Misalkan semua objek sudah mengikuti denah dan ingin meninggikan objek tersebut pertama kita tampakkan kemudian kita blok dengan cara ketik “B”
     Ketik “E” kemudian arahkan pointer ke atas.

=====semoga membantu=======
Wildan Maulana

Rabu, 25 Juli 2012

Belajar Wirausaha "ini ceritaku di Lombok"

Pengalam Usaha di Lombok
Menjadi Pengusaha
Berikut ini aku akan berbagi dedikit tentang pengalaman yang pernah aku alami tentang membangun usaha, pengalaman ini semoga bias memberikan motivasi kepada kawan –kawan untuk membangun usaha. Tidak perlu yang mewah tapi sederhana aja dulu usahanya, dan berikut ini pengalaman aku.

Aku mememulai usaha ini bersama kawan aku dari Lombok, namanya Irfan , hidup di Lombok sama susahnya dengan hidup di Jakarta, biaya hidup di Lombok juga mahal disini Jakarta harga bakso Rp.7000,- tapi dilombok baksonya udah sampe harga Rp.10.000,-
Dari hal itu aku dan kawan aku terinspirasi untuk membangun usaha “ Berhitung Cepat “ pertama kali mengajar berhitung cepat, rasanya grogi daeg-degan dan parahnya uapah yan kami terima hanya Rp.20.000,-, tapi kamu tetep bersyukur, setelaha lama kami menjalani usaha ini, akhirnya ada seorang wakil kepala sekolah yang tertarik dengan dengan kami, dia juga punya usaha yang dikasih nama “Jarimatika “ , menurut aku dia orang yang sangat hebat dan sangat ulet, dia mengajari kami cara mengajar dan berbagai trik berhitung cepat lainnya, kemampuan kami ini sangat bermanfaat dalam proses mengajar nantinya.
Pada bulan maret kami memulai berani ke sekolah sekolah untuk  di sekitaran mataram, kadang kami di usir karena tidak punya izin dari kepala sekolah, bahkan kadang kami di caci maki dan juga pernah kami tidak di bayar, namun hal itu gak bikin kami prustasi atau menyerah.
Rumus menjadi pengusaha
Hari demi hari kami lewati dengan susah senang ^_^ , dan respon postif kami mulai dapatkan dari beberapa sekolah di mataram, tapi bukan sekolah unggulan, Cuma sekolah pinggiran sih, tapi gak apa-apa, yang penting ilmu kami sudah mulai dihargai, dan yang semakin meningkatkan semangat kami Jarimatika tempat kursus yang kami bangun bersama dapat naungan dari Walikota Mataram, karena ini nih jarimatika kami mulai banyak orderan, bahkan sudah tembus ke sekolah unggulan, sampai per-minggu omset kami Rp.600.000,- soalnya per-siswa kami pungut bayaran Rp.25.000,-. Ya tidak di sangkal kami mulai kewalahan sih hehehe, nah karena itu kami mulai mencari anggota baru yang kami latih agar bisa mengajar dan mahir berhitung cepat, dan  sampai anggota yang mendaftar sebanyak 33 orang.karena bertambahnya anggota otomatis pendapat kami juga mulai meningkat sebesar Rp.600.000 –Rp.1. 000.000,- per-minggu, selama 3 bulan kami berjuang sama-sama, dan jarimatika kami mulai diminati oleh berbagai macam kalangan, dan banyak anggota kami yang di tarik untuk menjadi guru les di tempat kursus-kursus, ada juga yang mulai membuka les privat, bahkan kami juga menambah mata pelajarn les bahasa inggris “ Mantap Bukan ?“. dan pada suatu hari di bulan September, kami di telpon oleh direktur sebuah instansi yang yang mengirim mahasiswa ke jepang, direktur ini bercerita bahwa “ kendala mahasiswa di instansi tersebut adalah matematika, susah banget untuk mengajar mereka berhitung dengan cepat, astaga bahkan ada yang tidak bisa perkalian ? “ curhat direktur ini, kata ku kaget.  “What “? Kata ku kaget hehehe… mahasiswa apa itu pak ? Tanya ku, ternyata mahasiswa ini adalah anak anak piggiran yang kurang mampu lah.
Singkat cerita lah, direktur ini menawarkan kami untuk mengajar mahasiswa yang akan di kirim ke jepang ini selama 3 bulan dan 12 X Pertemua, jadi di hitung hitung kami di kontrak Rp.7.000.000,- “ Mantap” katakau dalam hati heheheh…namun setelah kami mengajar selama 3 Bulan ini, kami tenut mengharapkan bayaran kami, dan ternyata sampai seminggu belum juga di bayar, sebulan kemudian belum juga di bayar, akhirnya kami menelpon pak direktur ini untuk menanyakan soal pembayaran ini, waktu itu malam hari tempatnya dirumahku kurang lebih perbincangannya seperti ini :
Kami : “Hallo pak, Assalamualaikum, bener ini pak “bla-bla”.
Dir : “ Wa’alaikum salam, ia bener ini aku, dengan siapa ? “
Kami : “ oh ini, kami yang mengajar berhitung  cepat pak. Kami mau nanya, apa gaji kontrak yang 3 bulan lalu itu udah di bayar ? “.
Dir : “ Oh sudah mas, udah seminggu setelah selesai mengajar “
Waaww, dahsyat. Kami terdiam dan tercengang-cengang, kok bisa ?, langsung aja kami yang khususnya mengajar di les tersebut, berunding. Dan kami memutuskan besok kita harus tanyakan ke pak Wakil Kepala sekolah, dan esok harinya kami bertemu sama pak wakil kepala sekolah ini, kami mencoba untuk bertanya baik-baik “pak  kemarin kami menelpon pak direktur itu, katanya gaji yang 7.000.000 itu udah di bayar ?”, dengan santainya bapak ini menjawab oh iya, besok aku bagikan, kami tidak bisa menerimanya besok, kami minta untuk dibagikan hari ini, dan bapak ini menolak, soalnya uang yang 7.000.000 ini dia gunakan sendiri, tanpa seizing kami, sebagai anggota yang bekerja. Dari mulai hari itu, kami mulai membubarkan diri dari jarimatika ini, bapak wakil kepala sekolah ini pernah berkata, yang akan selalu aku ingat sepanjang hidup aku.
1.    “ disini kita semua menghidupkan jarimatika, tapi bukan cari hidup dari jari matika”, faktanya : dia yang mencari hidup dari jarimatika.
2.    “  jarimatika ini Ibarat perahu dan penumpangnya itu kita semua, jangan pernah membocorkan perahu ini, jika ada salah satu dari kita yang membocorkan maka perahu ini akan tenggelam “ , faktanya : dia yang membocorkan perahu ini.
Dari pengalaman ini aku menyimpulkan bahwa dalam menjadi pengusaha kita harus jujur, dan sabar serta saling menghargai, serta tidak menyerah jika menemukan hambatan, semua ujian yang kami alami adalah cobaan agar kita semakin kuat dan bangkit dari keterpurukan.
Setelah lama kami meniggalkan jarimatika ini, kami mencoba usaha lain dari service computer bahkan sampai menjejal menjual makanan, hehehe… coba-coba. Suatu hari di unram dibuka pendaftaran untuk berwira usaha dengan modal yang diberikan 6.000.000 rupiah, waw… segera aja kami membuat proposal, namun yang membuat proposal ini teman aku namanya zul, maklum dia berpengalaman dalam pembuatan proposal, heheeee, manfaatin niyeee..
Pelajar mania
Singkat cerita proposal kami tembus dan seminggu kemudian uangnya cair dah, nah disini nih menagemen keuangan dibutuhkan banget, kami pertama kali menetapkan apa saja yang harus kami beli, pertama kami harus membeli grobak mi ayam, “ maklum di proposal kami , kami ingin membuat warung mie ayam “, kemudian kami membeli mangkok, dan berbagai macam yang dibutuhkan. Sampai uang yang 6.000.000 itu sisnya hanya 500.000,- wawawaw, kok habis begitu saja ?.
Hari  senin, tanggal 28 Januari, kami belajar bikin mie ayam sama yang ahlinya, pertama kali buat mie ayam kami gagal, rasanya gak karuan lah, kami coba lagi yang kedua kalinya , wah mantap rasa mie ayam kami mulai enaklah. Makanya pada tanggal 2 Februari kami buka jualan mie ayam tampatnya di saying-akung, heheh. Pertama kali jualan sih deg-degan nih, soalnya takut rasanya gak enak, dan orang orang gak suka. Waktu itu kami buka jualan kebetulan lagi maulid nabi Muhammad , jadi rame. Orang orang banyak yang mampir.
Petama kali aku bikin mie ayam buat pelanggan aku deg-degan , dan mie-nya jatuh terus gak bisa kerangkat, bahkan ada yang lupa aku kasih kecap dan saosnya, parah banget dah… tapi seru , nikmatnya itu ketika kita dapat bayaran dari orang. Setelah 1 bulan berjalan kami mulai menghitung pendapatan kami, dan ternyata uang yang kami kumpulkan dari jualan mie ayam itu 1000.000 lebih lah . di bulan ke dua ternyata pendapatan kami menurun menjadi 500.000,- wah, jauh banget bukan, ini karena kami disibukkan oleh kuliah kami, dan buka jualan yang kadang telat, juga banyak kendala seperti hujan, yak arena hujan tempat jualan kami banjir, hehehe… sekarang aku gak tau jualan itu masih ada apa egak ?, soalnya aku kan ke Seamolec buat belajar, hehehe… semoga aja mereka masih jualan. Aminnn… :D
Baru 1 hari di Seamolec waktu itu ada outbound eh malah ada kegiatan entrepreneur, kami disuruh menjual balpoin yang harganya 2.500, dengan harga setinggi-tingginya, wawawa ini sangat tidak mungkin bagi aku. Kami di bagi kelompok untuk jualan , kebetulan kelompok aku itu ada Reza dan Vidi. Muter muter kami mencari orang yang ingin kami tawarkan dan akhirnya ada orang yang di Fakultas III di UT, yang kami tawarkan, awanya kami ragu ragu, tapi kami akhirnya menawarkan juga, dan Alhamdulillah dengan tutur kata yang sopan dan teknik jualan yang kami diajarkan kami menjual balpoin seharga 2.500 nih, dengan harga 50.000,- Mantap bukan, tapi cuman satu orang, L
Esok harinya kami menawarkan balpoin ini juga ke pak “anoname”, nah bapak ini cerewet dan banyak Tanya, bikin jengkel aja sih, tapi kami harus sabar, berbagai macam cara kami jelaskan bapak ini tetap saja kurang jelas, namun di penghujung akhirnya dia membeli juga nih balpoin + buku seharga 60.000, dan cuman itu yang bisa kami jual di hari itu, tapi syukur dah yang penting mantaaap…
Cuma itu yang bisa aku bagikan, jika ada saran hubungi aja informasi profile aku di halaman ini ya.
Begitulah cerita jualan ku.



Nama      : Ahmad Subki
Alamat    : Mataram, Nusa Tenggara Barat.
TTL        : 11 November 1992
Jurusan   : TKJ
Pernah bersekolah di  : SD 3 Midang / SMP 8 Mataram / SMA 5 Mataram / AMIKOM Mataram

Ujian Blender

Kamis, 26 Juli 2012

Hmmm, pagi pagi ada-ada aja ini dosen ^_^" bukannya ngasi hiburan karena puasa malah kita disuruh ujian blender, deg-degan sih soalnya 10 orang pertama bakalan dapat nilai (A++++++++) wah kebanyakan ya Plus-nya heheh lebai dikit gapa-pa ya, soalnya kemarin malam dari jam 08.00 aku kan ke kos-kosan si anak "SAMBAS" --> Dio <-- buat belajar sama si -->Octav<-- eh malah sampe jam 10.00 aku ketiduran, jadi gak belajar sama sekali, giman ujian hari ini ? mudah mudahan aja aku bisa, Amin. " Do'ku dalam hati neeeh ".

singkat cerita, lah pak dosen menyuruh kita menyiapkan aplikasi blender dan texture kayu, maklum kita disuruh buat meja yang ada di dalam kelas ^_^ wkwkwkwkw. dan lucunya

1. Ada yang memulai start ^_^ hahahaha bukan aku bukan...
2. Ada yang laptopnya Error
3. Ada yang gak punya mouse
4. Ada juga yang gak bawa laptop
5. Bahkan ada juga yang lagi nginstal ulang

heheheh, dan tanpa panjang lebar ujian pun di mulai, " JeJReeeenf ". Kami berkonsentrasi dengan ujian ini, yang gak bisa jangan di urus lah... wkwkw. dan ternyata 15 menit berlalu ada yang udah jadi "Anoname ", kemudian di susul oleh "Wildan" Si master Blender, dan urutan ke Tiga " AKU "---> We Are The Champion, We Are The Champion "Nyanyi dalam hati ^_^, dan ke Empat " Si Palembang Valuthy ".

sisanya aku gak tau ah, soalnya sibuk Update Blog , dan posting " Postingan ini lah ". ^_^ . Ada ada aja ya hari ini . Batch 6 Is The Best.

Terkenal di dunia Blogger


Hello kawan, ini sedikit bocoran buat anda terkenal di dunia Blogger, percaya gak percaya itu sih terserah kalian, berikut ini cara-cara yang mujarap yang Gw tawarkan :D

1. Buat Blogger / Wordpress : ya kalau udah ada lanjutkan ke persyaratan selanjutnya.
"Blog yang baik adalah blog yang userfriendly , jadi buat tampilan blog anda secantik mungkin , Oke ".

2. Jangan lupa mendaftarkan Blog anda ke mbah "GOOGLE" : Jangan tanya kenapa ?
"Gw kasi tau aja ke elo dan elo yang lain, GOOGLE itu rajanya dunia maya, mau cari info apapun pasti nanya ke GOOGLE, jadi segera daftarin Blog anda ke GOOGLE->GOOGLE WEBMASTER.

3. Hmmm ini bagi yang baru buat Blog ya, "Gw sarankan jangan Copast artikel orang yang menurut anda bagus, mending buat sendiri postingan anda, lebih bagus", bagi yang sudah terlanjur Copast, termasuk Gw ayooo jangan ulangi lagi. :D

4. Update postingan anda minimal 3 Kali dalam seminggu : Ini bertujuan agar blog anda tetap terupdate, jadi google akan senang mencari blog anda :D

Mungkin itu saja sih,, hehehe...
semoga aja bermanfaat amiiiiiinn...

Selasa, 24 Juli 2012

Ilmu hari ini " Speak English"

Hari ini tanggal 25 July 2012 

Pagi pagi sekarang kita udah di jejelin bahasa inggris, waw... mau gak mau harus ikut, awalnya sih beteq juga ya, karena basicnya dari SMP aku udah muak dengan bahasa inggris, namun disisi lain aku juga pengen belajar bahasa inggris. :D " Penyesalan memang datang terakhir " memang sudah begitu takdirnya, sekarang meskipun beteq aku harus ikut belajar biar bisa berbahasa Orang Orang "Stres", kenapa saya bilang orang stres, ya karena bahasanya memang aneh, For Example : 
Tulisan : BUS , dibaca : Bas , artinya BIS ?, stress bukan ?

Pas lagi asik asiknya ngeBlender " Buat animasi dengan BLENDER :P ", eh masuk sesosok orang berkulit hitam dengan kumis tebal, sepertinya orang Papua ? " dalam hati berbicara ". 
" Hello Student " kata orang ini memulai berbual, dengan sedikit mengerti bahasanya kami disuruh perkenalkan diri ternyata, hmmm ini mah kita pasti bisa.

Setelah itu baru aku tau, eh ternyata dia memang orang papua tapi Papua New Guinea, namanya pak Paul, dia memberikan banyak informasi tentang terpuruknya pendidikan di indonesia, bagaimana tidak ?
1. Pelajar indonesia, mengerti tidak mengerti tetap saja diam
2. Gak pernah aktiv bertanya :D " aku banget "
3. Suka ngantuk kalo di jelaskan " hmmm gw juga begitu ah "
4. Di kasi tugas jarang ada yang mengerjakan " gak tuh aku rajin kok "
5. Malu bertanya " hehehe ya aku juga "

Setelah aku pikir pikir ternyata semua yang pak paul bicarakan " semua tertuju pada sifatku " waaaaaa tidak...
Sekian... :P

Minggu, 22 Juli 2012

Puasa di Seamolec

Ramadhan 2012 di Semolec

Halloo kawan kawan semuanya, apa kabar semua ni, pada puasa gak ni ? semoga baik baik sajalah,dan masih pada kuat puasanya, soalnya jangan sampe sakit seperti katanya pak Gatot Kemarin hari juma'at, puasa tahun kemarin dan tahun sekarang pasti berbeda jauh banget, kalo tahun lalu kita sama sama keluarga yang hangat, sekarang kita sama cuaca yang panas jauh dari keluarga pula, hehehe pasti ada yang kangen kampung halamannya niii, ya jujur gw juga kangen ni kawan-kawan, hari senin ini kita mulai masuk aktivitas lagi, dari pukul 08.30 - 17.00 waw... kuatkan fisik aja dari sekarang, belum lagi akan datang tugas yang silih berganti bagaikan busway heheheh...Oke untuk masalah tugas gw anjurkan buat kawan-kawan ku kita kompakan yaa, jangan pada pelit, jangan pada sombong, ntar kualat looo, kan berbagi itu indah kawan kawan, apalagi di bulan Ramadhan ini, waw pasit pahala siap menunggu dengan senyuman dan kehangatan... " Ngerayu dikit biar dikasi nyontek hehehe" upssss gak cuman bercanda, kita gak boleh nyontek, tapi kalopun nyontek kita mesti paham apa yang kita contek itu, setuju gak ? " hidup contek mencontek " wkwkwkw....

Kembali ke judul " Puasa di Seamolec ", kawan kawan seperjuangan yang jauh dari kampung halaman, jangan sedih disini elooo, gue dan yang lainnya merasakan hal yang sama dengan kalian, aneh rasanya pertama kali puasa jauh dari keluarga, biasanya kita bisa Request makanan apa yang akan kita pake buka " Pesen sama Bunda " , tapi sekarang apapun yang ada di jual Tancap saja, yang penting perut kenyang puasa lancar hehehe. Oia puasa disini makin bener bener terasa puasa dengan cuaca yang "Puanas" haus banget kalo keluar, apa lagi kemarin gw sama "Alman Paluthi dan bang Sahrir " pergi ke Poin Square adoooohhhh terasa tenggorokan dan badan terbakar, pengen nyebur di sumur kali ya heheh.... :D . Kawan-kawan puasa ini semoga menjadi bulan puasa yang paling berkesan buat kita semua, agar ada yang bisa kita ceritaen ntar di kampung halaman, sama kakek dan nenenk ckckckc, jadi buat kawan-kawan gw yang ada di Seamolec mari meriahkan  bulan puasa ini dengan kegilaan kalian masing masing.... hehehe I love U All....



◄ Newer Post Older Post ►
 

Copyright 2011 BLOG BATCH 6 SEAMOLEC is proudly powered by blogger.com | Design by Batch 6 Seamolec Published by Template Blogger